Senin, 18 Oktober 2010

getuk goreng

Getuk Goreng Sokaraja Purwokerto Banyumas.  sebagai warga asli banyumas pada umumnya atau purwokerto pada khususnya sangat bangga akan makanan daerah yang satu ini, selain rasanya yang khas enaknya, juga harganya yang sangat terjangkau.
Getuk Goreng Sokaraja Purwokerto Banyumas
Getuk Goreng adalah makanan khas asli banyumas dengan bahan utama singkong, proses pembuatannya pun tergolong tidak rumit, mulai dari merebus singkong, menumbuknya hingga mengepal, selanjutnya dicampuri bumbu-bumbu khusus hingga bersatu, langkah terahir tinggal menggorengnya. Sebenarnya tidak sesederhana itu prosesnya, karena saya sendiri belum pernah membuat gethuk, cuman seingat saya dulu waktu masih kecil nenek sering membuat gethuk goreng.
Salah satu jajanan favorite saya kala mengisi waktu liburan selain membeli gethuk goreng, sesekali saya sempatkan mencoba soto babat yang juga khas banyumas.
Gethuk goreng sendiri sudah ada sejak jaman kolonial belanda, yang paling terkenal adalah gethuk goreng Haji Tohirin dari Sokaraja, entah menggunakan strategi  seperti apa hingga bisa terkenal sampai ke berbagai kota. letak sokaraja sendiri kurang lebih 5 kilo meter dari pusat kota purwokerto.
Harganya pun berkisar antara 10 ribu rupiah hingga 20 ribu rupiah per kilo gram. Jika Anda ke kota purwokerto, jangan lupa membeli oleh-oleh gethuk goreng sokaraja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar